RELATIF.ID, GORONTALO_Guna mewujudkan keamanan dan ketertiban menjelang Hari Raya Idul Fitri 1445 Hijriah, Pemerintah Kabupaten Gorontalo bersama Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) telah menyiapkan Pos Pengamanan (Pospam) diberbagai titik di Kabupaten Gorontalo.
Dalam hal ini, Bupati Nelson Pomalingo mengatakan sarana dan prasarana pospam dilakukan merupakan komitmen Pemerintah Kabupaten Gorontalo dan forkopimda demi kenyamanan masyarakat dalam perayaan Hari Raya Idul Fitri.
“Kita bergembira pos pengamanan terwujud atas kolaborasi TNI/ POLRI dan forkopimda dan dinas terkait bahkan di bandara pun kita bangun sehingga pelayanan kepada masyarakat terjaga dengan baik,”, ujar Bupati Nelson usai meninjau Pospam tersebut, Minggu (07/04/2024).
Lebih lanjut, Ia menyatakan, tidak hanya personil dari unsur TNI/POLRI dan unsur forkopimda lainnya yang ada di Pos Pengamanan tersebut, tapi ada juga unsur Dinas Kesehatan, Badan Penanggulangan Bencana serta unsur Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol) Kabupaten Gorontalo.
Sebab, menurutnya, hal itu bukan hanya semata-mata untuk pengamanan saja, tapi juga merupakan wujud pelayanan terhadap masyarakat.
“Personil Pospam tersebut di setiap titik lokasi ada unsur TNI/ POLRI, Satpol PP, Dinas Kesehatan, personil BPBD,serta unsur Kesbang Kabupaten Gorontalo,” jelasnya.
Tak hanya itu saja, Dirinya bersama Kapolres dan Unsur forkopimda lainnya mengunjungi dan mengecek pos pelayanan keamanan di sejumlah titik guna memastikan konsistensi personil dalam melaksanan pelayanan keamanan dan ketertiban untuk masyarakat.
“pospam dalam rangka mewujudkan pelayanan keamanan dan ketertiban perayaan ramadhan, Idul fitri bahkan sampai perayaan hari raya ketupat,” tambah Nelson.
Dengan demikian, Bupati dua periode itu berharap, penjagaan ini konsisten secara terus menerus. Sehingga, Kata Nelson, Dengan adanya penjagaan dan pelayanan ini, masyarakat bisa nyaman dan bahagia dalam menjalankan idul fitri hingga hari raya ketupat.
“harapannya, Semua posko bisa maksimal sehingga masyarakat bisa menikmati dengan bahagia pelaksanan hari raya idul fitri dan hari raya ketupat,” harap Bupati Nelson Pomalingo.
Diketahui, ada beberapa titik Pos Pengamanan (Pospam) di Kabupaten Gorontalo antara lain, Pospam Kecamatan Telaga, Pospam Kecamatan Limboto, Pospam Kecamatan Tibawa dan Pospam Kecamatan Dungaliyo, serta beberpa Pospam lainnya yang tersebar diseluruh Kecamatan.
Pewarta: Beju