Scroll untuk baca artikel
space iklan di sewakan oleh RELATIF.ID
Politik

Pasangan Roni-Adnan Siapkan Solusi Untuk Stabilitas Harga Jagung

×

Pasangan Roni-Adnan Siapkan Solusi Untuk Stabilitas Harga Jagung

Sebarkan artikel ini
Pasangan Roni-Adnan bersama masyarakat.

RELATIF.ID, GORONTALO – Calon Wakil Bupati Gorontalo, Adnan Entengo, merespons langsung keluhan masyarakat di Kelurahan Pilobuhuta, Kecamatan Batudaa, Kabupaten Gorontalo, terkait masalah kestabilan harga jagung yang kerap merugikan petani.

Dalam kampanyenya, Adnan menegaskan bahwa hampir 60% penduduk Kabupaten Gorontalo berprofesi sebagai petani, dengan mayoritas bertani di lahan kering dan menjadikan jagung sebagai komoditas utama.

“Program kami (pasangan Roni-Adnan), telah dirancang sebagai solusi untuk para petani jagung. Kami memahami bahwa saat masa panen tiba dan hasil melimpah, harga jagung sering kali jatuh,” ujar Adnan, Jumat (04/10/2024).

“Oleh karena itu, kami akan menggandeng pihak ketiga untuk bekerja sama dalam menyediakan bibit jagung unggul dan memastikan hasil panen dibeli dengan harga yang lebih baik dari harga pasar,” tambahnya

Menurutnya, program ini mampu mengatasi kesejahteraan petani sekaligus memberikan stabilitas harga jagung yang lebih terjamin.

Lebih lanjut, pasangan Roni-Adnan itu juga merencanakan untuk menarik investasi dalam pembangunan pabrik hilirisasi, termasuk pabrik pakan ternak, guna mendukung kestabilan harga jagung.

“Dengan adanya pabrik di daerah, harga jagung bisa lebih kompetitif. Selain itu, pabrik ini akan membuka lapangan pekerjaan baru, yang diharapkan dapat mengurangi tingkat pengangguran di Kabupaten Gorontalo,” jelas Adnan.

Pewarta: Beju

space iklan di sewakan oleh RELATIF.ID
Menarik Untuk Anda :  Pasangan Calon Ismet-Risman Sebut Generasi Muda Penentu Masa Depan Bone Bolango
space iklan di sewakan oleh RELATIF.ID
space iklan di sewakan oleh Tik Tok