RELATIF.ID, GORONTALO – Penjabat Sementara (PJS) Bupati Gorontalo, Syukri Botutihe, bersama jajaran Pemerintah Daerah, melakukan kunjungan kerja ke Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Gorontalo, Selasa (08/10/2024).
Kunjungan ini dilakukan sebagai bentuk silaturahmi sekaligus memantau progres pelaksanaan tugas KPU menjelang Pilkada di Kabupaten Gorontalo.
Dalam keterangannya kepada awak media, Syukri Botutihe menyampaikan bahwa sebagai PJS Bupati, ia merasa memiliki tanggung jawab moral untuk memastikan persiapan Pilkada berjalan sesuai harapan.
“Sebagai Penjabat Sementara Kepala Daerah, saya punya rasa tanggung jawab moral dalam persiapan Pilkada di Kabupaten Gorontalo ini sebagaimana yang diharapkan,” ujar Syukri Botutihe.
Syukri juga menjelaskan bahwa meski tahapan Pilkada sudah berjalan baik, KPU Kabupaten Gorontalo belum lengkap karena hanya memiliki empat komisioner, yang seharusnya lima komisioner. Menurutnya, kondisi ini berpotensi memperlambat tugas karena ada komisioner yang harus merangkap dua tugas.
“Oleh sebab itu, saya sudah berkomunikasi dengan KPU Provinsi agar segera melengkapi anggota KPU Kabupaten Gorontalo. Pilkada tinggal hitungan hari, jangan sampai ada kendala di kemudian hari,” tegasnya.
Ia berharap, dengan lengkapnya komisioner, KPU bisa lebih fokus dan tidak ada lagi keterlambatan dalam menjalankan tugasnya.
“Saya berharap Komisioner KPU Kabupaten Gorontalo segera lengkap agar bisa fokus menjalankan tugas masing-masing dalam menghadapi Pilkada tanpa ada kendala,” pungkas Syukri. (Beju)