Nahkodai KMTKK, dr. Alaludin Lapananda Sampaikan Terimakasih Ke PERSI Gorontalo

282

RELATIF.ID, GORONTALO__ Direktur Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) MM Dunda Limboto, dr. Alaludin Lapananda, Sp.PD resmi dilantik sebagai Ketua Kompartemen Mutu dan Tata Kelola Klinis (KMTKK) Perhimpunan Rumah Sakit seluruh Indonesia (PERSI) Wilayah Gorontalo, Kamis (18/08/2022).

Berkaitan dengan pelantikan ini, dr. Alaludin Lapananda menyampaikan, terima kasih kepada Ketua Umum PERSI, Bambang Wibowo dan seluruh pengurus wilayah PERSI Gorontalo yang telah mempercayakan dirinya sebagai Ketua Kompartemen Mutu dan Tata Kelola Klinis (KMTKK).

“Tentunya amanah ini akan saya jaga dan pertanggung jawabkan sebagaimana sesuai dengan fakta integritas yang dibacakan tadi. Terima kasih atas kepercayaan ini,” ucap Alaludin.

Prosesi Pelantikan Yang Berlangsung Di Salah Satu Hotel Ternama di Kota Gorontalo.

Dirinya mengatakan, jika ini menjadi hal yang sangat penting di program Jaminan Kesehatan (JKN). Untuk membangun sebuah Center of Excellence itu tidak mudah. Sebuah rumah sakit membutuhkan kemampuan sumber daya yang lengkap kemudian juga sarana prasarana yang baik. Disamping itu juga perlu adanya komitmen dan kepemimpinan yang baik.

“Bagaimana penyelenggara tata kelola organisasi maupun tata kelola klinik itu mampu diselenggarakan dengan baik. InsyaAllah kedepan ini yang kami akan lakukan demi implementasi Mutu Pelayanan Rumah Sakit yang lebih baik,” Katanya.

dr. Alaludin Lapananda berharap, dukungan dari semua pihak diantaranya, organisasi, Pemerintah Daerah baik Kabupaten/Kota dan Provinsi bahkan menurutnya aspek regulasi juga sangat berpengaruh.

“Ketika regulasi tidak mampu mendorong atau membangun tata kelola organisasi yang baik. Masih banyak aspek yang perlu dipersiapkan sebuah rumah sakit apabila berbicara mengenai mutu.” Harapnya.

” Misalnya, dengan menerapkan indikator mutu yang lebih menekankan output dan outcome pelayanan rumah sakit serta akreditasi yang berkualitas, yang diharapkan dapat meningkatkan dan memperbaiki mutu rumah sakit secara berkesinambungan serta dukungan dari semua pihak,” tambah Alaludin.(Win/Relatif.id).

You might also like
Verification: 436f61bca2cedeab