Scroll untuk baca artikel
space iklan di sewakan oleh RELATIF.ID
Perguruan Tinggi

Terungkap Lewat Rapat Evaluasi, Aset YP-DLP Universitas Gorontalo Naik Signifikan

×

Terungkap Lewat Rapat Evaluasi, Aset YP-DLP Universitas Gorontalo Naik Signifikan

Sebarkan artikel ini
Jajaran Dewan Pembinaan YP-DLP Gorontalo.

RELATIF.ID, GORONTALO – Aset Yayasan Pendidikan Duluwo Limo Pohalaa (YP-DLP) di Universitas Gorontalo mengalami peningkatan signifikan, dari Rp 56 miliar pada tahun 2023 menjadi Rp 65 miliar pada tahun 2024.

Hal ini disampaikan oleh tim audit, Dr. Drs. Ec. Hi. Ilyas Lamuda, MM, dalam rapat evaluasi kinerja Universitas Gorontalo, yang dihadiri oleh jajaran pimpinan yayasan, rektor, dekan fakultas, serta dosen dan karyawan di lingkungan Universitas Gorontalo, Selasa (24/09/2024).

Seluruh jajaran Universitas Gorontalo.

Ilyas menyatakan, meskipun secara umum kinerja Universitas Gorontalo dinilai baik. Namun masih ada beberapa aspek yang perlu ditingkatkan, terutama dalam hal kualitas pendidikan.

Menanggapi hasil audit tersebut, Rektor Universitas Gorontalo, Dr. Sofyan Abdullah SP, MP, berkomitmen untuk terus meningkatkan kualitas pendidikan di Universitas Gorontalo.

“Kami akan segera mengambil langkah konkret untuk mengatasi temuan-temuan audit, termasuk memperkuat sistem monitoring dan evaluasi kinerja,” ungkap Sofyan.

Rapat evaluasi kinerja dan hasil audit Universitas Gorontalo.

Selanjutnya, Ketua Dewan Pembina Yayasan, Prof. Dr. H. Rustam HS. Akili, SE, SH, MH, menegaskan pentingnya transparansi dan akuntabilitas dalam pengelolaan kinerja di Universitas Gorontalo.

Menurutnya, hasil audit ini merupakan cerminan dalam perbaikan kinerja untuk kedepannya.

“Hasil audit internal ini mencerminkan kinerja kita selama ini. Temuan yang ada harus dijadikan bahan evaluasi untuk perbaikan ke depan,” tegas Prof. Rustam Akili.

Sementara itu, Ketua Dewan Pengurus YP-DLP Gorontalo, Dr. Moh. Rolli Paramata, SE, MM, menambahkan bahwa hasil rapat evaluasi ini harus segera diimplementasikan.

“Kami berharap kualitas pembelajaran di kelas semakin baik, fasilitas kampus diperbaiki, dan ada lebih banyak peluang untuk menarik minat calon mahasiswa untuk kuliah di Universitas Gorontalo,” pinta Dr. Rolli Paramata.

Pewarta: Beju

space iklan di sewakan oleh RELATIF.ID
space iklan di sewakan oleh Tik Tok